Salah satu cara menikmati sarapan sehat adalah menyantap Bubur Menado. Inutuan atau Bubur Manado adalah makanan khas Indonesia dari Manado, Sulawesi Utara. Ada juga yang mengatakan tinutuan adalah makanan khas Minahasa, Sulawesi Utara.
Bubur menado merupakan campuran berbagai macam sayuran, tidak mengandung daging, sehingga makanan ini bisa menjadi makanan pergaulan antarkelompok masyarakat di Manado. Bubur ini dapat di santap dengan ikan gabus asin yang telah digoreng dan sambal terasi untuk menemaninya.
Resep Bubur Menado Untuk 10 Porsi
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
150 gram beras
2.000 ml air
1 sendok makan garam
100 gram labu kuning, kukus, potong kotak
100 gram ubi merah, kukus, potong kotak
150 gram jagung manis, rebus, pipil
1 ikat daun kangkung, siangi
1 ikat daun bayam, siangi
3 tangkai daun kemangi, ambil daunnya
Bahan Pelengkap:
- 150 gram ikan gabus asin, goreng, potong kotak
- sambal terasi
Cara membuat bubur manado:
Rebus beras, garam, dan air sambil diaduk sampai setengah matang.
Masukkan labu kuning, ubi, dan jagung manis, kangkung, bayam, dan daun kemangi. Aduk rata.
Sajikan dengan pelengkap.
Bubur menado juga dapat disantap bagi mereka yang sedang sakit dan dokter menyarankan untuk makan bubur sementara waktu. Dengan berbagai macam sayuran, bubur ini kaya akan vitamin yang bermanfaat bagi tubuh.